apa sih cinta itu?
Cinta adalah rasa suka dan sayang terhadap makhlukNya yang memeng diberikan oleh Allah terhadap hambanya,agar dengan cinta tersebuthidup kita terasa indah, damai dan harmonis penuh dengan kasih sayang.
tetapi pernah atau tidak kita berfikir tentang hakikat cinta yang sebenarnya , cinta yang hakiki hanya kepada Allah.
Dalam surat At Taubah ayat 24 Allah telah berfirman:
“ Katakanlah,jika bapak-bapak,anak-anak,istri-istri dan keluargamu,harta kekayaan yang kamu usahakan ,perniagaan yang kamu khawatiri kerugiannya dan rumah-rumah tempat tinggal yang kamu sukai,semuanya lebih kamu cintai dari pada Allah,RasulNya,serta dari berjihad di jalanNya,maka tunggulah sampai Allah mendatangkan keputusanNya.Dan Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang fasik.”
Cinta kepada Allah adalah sebuah perwujudan cinta yang kita ungkapkan karena mencintai sesuatu yang di cintai oleh Allah yaitu makhlukNya.Allah menciptakan manusia dengan penuh rasa cinta .Bila Allah mencintai makhlukNya,maka sebagai wujud rasa cinta kepadaNya,kita pun harus mencintai makhluk Allah tersebut dalam rangka beribadah kepada Allah. begitu juga cinta kita kepada sesama muslim.
“Tidaklah beriman salah seorang diantara kalian , sehingga dia mencintai saudaranya seperti dia mencintai dirinya sendiri.”
Dalam mencintai saudara kita karena Allah ada tanda-tanda yang menjadi batasan/ ukurannya antara lain:
• SALING MENOLONG DALAM KEBAIKAN
• TIDAK MEMUJI DIHADAPAN YANG KITA CINTAI
• SALING MENGHORMATI DAN MENJAGA NAMA BAIK.
• TIDAK BERPRASANKA BURUK
• SALING MEMAAFKAN
• SELALU MEMBERIKAN PERHATIAN
• IKHLAS DALAM BERBUAT
so, kita sebagai muslim dan muslimah harus bisa menempatkan diri dalam mencintai sesuatu. entah itu berupa harta atau sesama manusia.jangan berlebih –lebihan, karena kalau kita mencintai harta dengan berlebihan akan mengakibatkan kita lupa kepada Allah dan begitu juga dengan mencintai manusia, jika kita terlalu berlebihan dalam mencintai manusia ketahuilah bahwa cinta yang abadi itu hanya kepada Allah.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 Response to "MENCINTAI KARENA ALLOH"
Posting Komentar